Ahmad Satria Anugrah Agus Nur

PRAMUKA ADALAH DIRIKU

MENGABDIKAN DIRI, KEMAMPUAN JIWA DAN RAGAKU DEMI AGAMA, BANGSA DAN NEGARAKU.

Namaku : Agus Nur, S.Pd.I
Tempat/Tanggal Lahir: Lamuru, 11 Januari 1981

Sejak kecil aku dibina oleh kedua orang tua secara militer, walau saya tahu persis kalau orangtuaku bukanlah anggota angkatan ABRI ataupun kepolisian. Almarhum ayahku yang telah wafat di awal tahun 2010 hanyalah seorang tukang cukur keliling dan ibuku hanyalah seorang penjual kue yang mejajakan kuenya setiap fajar baru menyingsing terbit fajar sampai jualannya laku tanpa memngeluhkan jauhnya rute yang harus ditempuh dan panasnya mentari jikalau sekitar jam 10.00 ru laku semua jualannya.

Kedua orangtuaku sangat bertanggungjawab terhadap pendidikanku, sehingga sejak saya duduk di bangku Sekolah Dasar. tepatnya di SD. Inpres Sailong Kec. Pattallassang - Gowa. kedua orangtuaku sangat mendukung atas keterlibatanku dalam mengikuti kegiatan exkul di sekolah. salah satunya adalah kegiatan pramuka. sejak itu, saya sangat mencintai kegiatan pramuka, mengikuti seluruh kegiatan yang dilangsungkan di sekolah. 

Mengikuti kegiatan Lomba pramuka untuk mewakili sekolah, sebuah rasa bangga dalam diri ini karena bisa ikut mengharumkan nama sekolah. bahkan dalam keadaan sakitpun, saya selalu menyempatkan diri ikut dan selalau mengupayakan sebaik mungkin agar guru dan orangtuaku merasa bangga dengan perjuanganku. keberhasilan adalah motto dalam hidupku atau harga mati yang harus saya bayar dalam setiap kegiatan.

Dengan melalui tempaan dan binaan dari guru sejak kecil, sehingga sampai akhir ini, saya menjadikan diri sebagai sosok yang mencintai pramuka dan setelah saya menjadi seorang guru di Sekolah Dasar Inpres Sanging-sanging Kec. Pattallassang - Gowa. sayapun mengabdikan diri sebagai pembina pramuka. tujuan saya adalah melahirkan kader-kader muda yang kuat, tangguh, serta berakhlak mulia untuk agama, bangsa dan negara tercinta Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Semoga usiaku selalu berguna untuk kepentingan orang banyak... aamiin...

GUDEP SD. INPRES SANGING-SANGING

REGU SRIGALA



REGU MAWAR




FOTO GABUNGAN ANTARA REGU SRIGALA DAN REGU MAWAR

Dan salah satu kebanggaanku juga, ternyata jiwa pramukaku mengalir dalam tubuh anakku. Walau dia jauh terpisah dariku, ternyata dia juga aktif pramuka pada GUDEP SDN. Panjatan Kec. Karang Anyar Kab. Kebumen - Jateng


 Ahmad Satria Anugrah

Terima Kasih ya Allah atas kesempatan dan usia yang Kau berikan kepada hamba.
Semoga saya bisa berguna untuk agama-Mu dan negeri tercinta yang indah ini...

0 Response to "PRAMUKA ADALAH DIRIKU"

Post a Comment

Arsip Blog

Powered By Blogger

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA

senang dengan kunjungan anda

Total Pageviews